Jumat, Agustus 14, 2009

Seberapa buruk kah IPS?


Hidup yang uda gua lewatin ini, tidak lari dari perkataan, perlakuan dan perasaan yang harus diabadikan. Semua karena satu : CINTA ! . Cerita bermulai dari awal gua kenaikan kelas 2, bokap gua merasa kecewa akan hal masuknya gua ke IS , bokap gua yang mempunyai insting dan ketajaman dalam berfikir yang sangat kuat berkata bahwa gua seharusnya tidak di ILMU SOSIAL, gua sangat mempunyai potensi dalam ILMU ALAM tapi tanpa disadari gua merasakan ILMU ALAM itu membosankan. Bukan maksud membantah usulan orang tua dan menjelekan ILMU ALAM. Gua punya pikiran seperti itu bukan karena gua tidak mampu, namun karena gua lebih suka untuk menganalisa kehidupan, berinteraksi dalam kehidupan, mencoba untuk praktek yang diajarkan ilmu SOSIOLOGI dan tidak lupa untuk mempraktekan ilmu ekonomi yaitu AKUTANSI. Disamping hal itu, bokap dan nyokap gua menwarkan gua untuk pindah ke IA, gua pun menolak. Mereka menawarkan sekolah jurusan IPA dimanapun gua mau, namun bujukan tersebut tidak berhasil karena gua melihat, tidak semua IPA itu beneran PINTAR! bahkan ada yang mengatasnamakan IPA alhasil dia cuma PENIPU DI DALAM DIRI! Gua janji dan akan mempertanggung jawabkan keputusan gua atas ILMU SOSIAL ini karena memang gua lebih suka dan lebih enjoy ke pelajaran ini. Dibanding IPA gua bingung untuk memilih jurusan apa? Dokter? ogah. Masuk ke BATU BARA dan Minyak? mau sih namun nilai kimia nya harus tinggi dan kimia itu saya sangat benci! Beralih untuk masa depan, memang gua sadari toh IPA lebih bisa kesemua dibandingkan IPS, namun gua sengaja memilih IPS karena emang pengen masuk kuliah jurusan IPS, ngapain belajar IPA kalo ujung-ujungnya nanti masuk IPS juga? mending gua tekunin jadi gua mau jadi IPS yang PROFESSIONAL! Bukan hanya karena sebagai IPS yang merasa terbuang. Jaman sekarng IPS lumayan menjanjikan bahkan dari SMA 47 saja(SMA GUA) PMDK IPS YANG MERAJAI! info tersebut gua tau dari alumni 2008. Hem sebenrnya jurusan manapun sama sekali tidak ada yang jelek, yang jelek itu ya kalo saja lo ga bisa menguasai bidang tersebut atau emang lo sengaja malas-malasan karena sudah merasa malas dan pintar sekolah. IPS bukan lah sampahan dari ORANG IPA! INGAT BAIK-BAIK! JUJUR GUA PALING BENCI KALO DENGER ORANG BILANG IPS JELEK ATAU RENDAH DAN SEJENISNYA ! LIAT KEDEPAN SAJA SOB JANGAN LIAT SEKARANG! INTI DARI SEMUA CURHAT GUA INI YAITU PILIHLAH BIDANG SESUAI KEMAMPUAN, ASAHLAH BIDANG TERSEBUT DAN JADIKAN ITU SEBUAH SENJATA PERANG YANG DAHSYAT SUPAYA HALANGAN TERHADANG SAMPAI AKHIR AHYAT!

1 komentar:

Muly De La Vega's Personal Blog mengatakan...

Setuju sekali. Saya pernah mengalami diskriminasi menyakitkan saat saya menjadi siswa SMA tahun 1987-1990. Baca curahan hati saya dalam "Be Proud To Be Social Sciences Students!"